Popular posts

Labels

Followers

About Me

Rendy Ryadi On Selasa, 18 Juni 2013

Tak sabar menanti phablet Android pertama dari Sony? Baru-baru ini beredar bocoran spesifikasi mengenai Sony Xperia ZU dengan layar 6,44 inci. Kabarnya perangkat ini akan diungkap pada sebuah event yang berlangsung 4 Juli mendatang. Seolah menjawab teka-teki, Sony Mobile telah mengirimkan undangan event di Paris pada tanggal tersebut.

Sony tengah menyiapkan kejutan besar untuk event bulan depan. Seperti biasa, tidak ada informasi mengenai detail event. Namun dari bocoran image dan spesifikasi kemungkinan Sony akan mengungkap phablet pertama mereka pada 4 Juli mendatang.

Undangan event yang dikirimkan Sony menampilkan image misterius dari sebuah perangkat yang panjang dan ramping, serta menyerupai tablet dan smartphone Xperia Z. Perangkat baru ini diduga adalah Xperia Z Ultra yang dikabarkan memiliki layar 6,4 inci dengan resolusi 1080p HD.

Yang sangat menarik dari phablet ini adalah 2,2GHz Qualcomm Snapdragon 800 quad-core processor. Snapdragon 800 akan lebih cepat dari Snapdragon 600 yang digunakan oleh Samsung Galaxy S4. Ini tentu menjadi keunggulan tersendiri bagi Xperia Z Ultra, perangkat yang stylish dengan grafis dan performa gaming yang cepat.

Selain itu, dikabarkan jika perangkat ini akan dilengkapi 16GB internal storage, NFC, 8MP camera dan 1,3MP front-facing camera. Phablet ini juga dikatakan kompatibel dengan pensil sebagai stylus.